Kata dasar
Memuat
Pranala (link): https://kbbi.web.id/masyarakat.html
-- bahasa kelompok orang yang merasa memiliki bahasa bersama, yang merasa termasuk dalam kelompok itu, atau yang berpegang pada bahasa standar yang sama;
-- desa masyarakat yang penduduknya mempunyai mata pencaharian utama dalam sektor bercocok tanam, perikanan, peternakan, atau gabungan dari kesemuanya itu, dan yang sistem budaya dan sistem sosialnya mendukung mata pencaharian itu;
-- hukum Huk masyarakat yang menentukan hukumnya sendiri;
-- kota masyarakat yang penduduknya mempunyai mata pencaharian dalam sektor perdagangan dan industri, atau yang bekerja dalam sektor administrasi pemerintah;
-- madani 1 masyarakat kota; 2 masyarakat yang menjunjung tinggi nilai, norma, hukum yang ditopang oleh penguasaan iman, ilmu, dan teknologi yang berperadaban;
-- majemuk masyarakat yang terbagi dalam kelompok persatuan yang sering memiliki budaya yang berbeda;
-- modern masyarakat yang perekonomiannya berdasarkan pasar secara luas, spesialisasi di bidang industri, dan pemakaian teknologi canggih;
-- pedesaan masyarakat desa;
-- primitif masyarakat yang mempunyai sistem ekonomi sederhana;
-- tradisional masyarakat yang lebih banyak dikuasai oleh adat-istiadat yang lama;
ber·ma·sya·ra·kat v 1 merupakan masyarakat: makhluk yang -; 2 bersekutu; bersatu membentuk masyarakat: hidup - secara rukun;
me·ma·sya·ra·kat v menjadi anggota masyarakat; menjadi persoalan masyarakat; meluas (menyebar) ke masyarakat: manusia itu makhluk yang selalu -; pada masa ini olahraga lari pagi sudah -;
me·ma·sya·ra·kat·kan v 1 menjadikan sebagai anggota masyarakat: mereka berusaha - kembali para bekas narapidana; 2 menjadikan dikenal oleh masyarakat: usaha - gerakan pramuka itu sudah menunjukkan hasil; Pemerintah berusaha keras - olahraga kepada segala lapisan masyarakat;
per·ma·sya·ra·kat·an n perihal (yang berhubungan dengan) bermasyarakat;
pe·ma·sya·ra·kat·an n proses, cara, perbuatan memasyarakatkan (memasukkan ke dalam masyarakat, menjadikan sebagai anggota masyarakat, dan sebagainya): tahap - tahanan politik sudah selesai;
ke·ma·sya·ra·kat·an n perihal (mengenai) masyarakat: ilmu -