Pranala (link): https://kbbi.web.id/gilabayang-bayang
-- anjing penyakit anjing yang berbahaya yang dapat menular kepada manusia atau binatang lain yang digigitnya dan membuat penderita menjadi gila, takut kepada air, atau cenderung menggigit mangsanya; rabies canina;
-- babi penyakit ayan; epilepsi;
-- bayang-bayang rasa menginginkan sesuatu yang tidak mungkin tercapai;
-- harta 1 terlalu mengejar-ngejar kekayaan; 2 mata duitan;
-- hormat terlalu ingin dihormati orang lain;
-- pangkat 1 selalu mencari (mengejar) pangkat; 2 berubah sikapnya setelah menduduki jabatan tinggi;
-- renang gila-gila air;
-- sasar sangat gila;
-- uang mata duitan;
gi·la-gi·la a gila;~ air agak kurang beres ingatannya; ~ bahasa sedikit gila;
meng·gi·la v 1 menjadi seperti gila (tentang sikap dan perbuatan): kini dia sedang ~ , semua orang dipersalahkannya; 2 menjadi-jadi; menghebat: kericuhan di kampung itu semakin ~; 3 melonjak; meningkat (tentang harga): rakyat tidak dapat hidup tenteram karena ~ nya biaya hidup yang terus-menerus;
meng·gi·la·kan v 1 menyebabkan (membuat) gila: kabarnya ada juga dukun yang pandai ~ orang; 2 menganggap (memperlakukan, mempermainkan) sebagai orang gila: ia sering ~ anak yang satu ini; 3 ki menyebabkan (membuat) sangat suka (tertarik, jatuh hati, tergila-gila): rambut gadis yang bagaikan mayang terurai itulah yang sering ~ para pria yang memandangnya;
ter·gi·la-gi·la 1 a sangat menyukai yang berlebihan; keranjingan: beberapa hari ini ia ~ bermain catur sehingga ia melupakan kewajibannya; 2 v menjadi-jadi: entah apa sebabnya anak itu menangis ~; 3 v jatuh hati; jatuh cinta: baru melihat wajahnya yang mungil saja dia sudah ~;
gi·la-gi·la·an 1 v bertingkah laku seperti orang gila; pura-pura gila dan sebagainya; 2 v berbuat dengan sekehendak hati (seenak hati, asal-asalan saja): usul yang ~; ia menjalankan mobilnya dengan ~; 3 a kurang ajar (berbuat yang melanggar kesopanan); keterlaluan: sikap dan perbuatannya sungguh ~ terhadap gadis itu; 4 a nekat (membangkang terhadap larangan): semakin dilarang semakin ~ dia melarikan motornya;
ke·gi·la·an n 1 sifat (keadaan, perihal) gila; 2 kegemaran (keasyikan, kesukaan) yang berlebih-lebihan; 3 sesuatu yang melampaui batas; 4 kebodohan, kesalahan (dengan sengaja); 5 ketidakberesan; kericuhan; kekacauan: dari ~ ini aku mengharapkan suatu kebaikan;
ke·gi·la-gi·la·an a 1 agak gila; rupanya seperti gila; 2 tergila-gila;
peng·gi·la n ki orang yang sangat menyukai atau tergila-gila pada sesuatu: ~ bola basket; ~ lukisan