Pranala (link): https://kbbi.web.id/rasa-rasa
berasa v 1 mendapat rasa (yang dialami oleh badan): seluruh badannya ~ sakit; 2 mempunyai rasa (pahit, manis, dan sebagainya): gulai itu ~ asin barangkali terlalu banyak garamnya; 3 dirasa(i); terasa (sebagai): rumahlah itu tiada ~ rumahku lagi ;
merasa v 1 mengalami atau beroleh rasa (yang dialami oleh lidah, kulit atau badan): setelah ~ pahit, obat itu diludahkannya; 2 mengalami rasa dalam hati (batin): ~ terhina; ~ hati 1 tertarik hati (kepada); 2 merasa kecewa; tidak senang hati; 3 yang terasa dalam hati, yang terpikir (terkandung) dalam hati;
merasai v 1 mengecap (makanan dan sebagainya); mencicip: ~ minuman sejuk setelah lama berjalan dalam panas matahari ; 2 mengalami (mendapat kesenangan dan sebagainya: ~ kebahagiaan ; 3 menderita; menanggung kesusahan: ia pernah ~ kemiskinan hidup bertahun-tahun; 4 meraba dengan tangan atau kaki untuk mengetahui ~ sesuatu; 5 ki menduga (mengajuk) hati orang dan sebagainya;
merasa-rasai v meraba-rabai untuk mengetahui sesuatu;
merasakan v 1 membiarkan (menjadikan) merasa atau merasai: rakyat belum ~ nikmat kemerdekaan secara merata; 2 menikmati: ~ enaknya hidup bersuami istri ;
terasa v dapat dirasa(i); sudah dirasa(i), merasa (berasa) dengan tiba-tiba: tekanan ekonomi semakin ~ di mana-mana;
terasakan v dapat dirasakan; terasa: pengaruh kerusakan ekonomi akibat perang, masih tetap ~ sampai sekarang;
memperasakan v merasai; merasakan; mengindahkan (memikirkan): ia dapat ~ penderitaan yang menimpa keluarganya;
perasa n 1 alat untuk merasa atau merasai (seperti lidah atau kulit); 2 orang yang mudah merasa (berasa); ~ angin mudah tersinggung;
perasaan n 1 hasil atau perbuatan merasa dengan pancaindera; 2 rasa atau keadaan batin sewaktu menghadapi (merasai sesuatu) ; 3 kesanggupan untuk merasa atau merasai ; 4 pertimbangan batin (hati) atas sesuatu; pendapat ;
serasa adv sama rasanya dengan; seakanakan; seolah-olah: minum air ~ duri; ~ putus tali jantung, melihat ia menangis; ~ bayang-bayang bilang semangat